Selasa, 24 Agustus 2021 21:04
Syahrir Nawir, Asisten Manajer PSM Makassar.
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2021" href="https://rakyatku.com/tag/liga-1-2021">Liga 1 2021, telah mendapatkan izin untuk kick off pada 27 Agustus pekan ini.

 

Berbagai aturan dan kebijakan baru pun telah dikeluarkan oleh PT LIB agar liga ini dapat berjalan sesuai protokol kesehatan sehingga tidak akan menjadi klaster penularan COVID-19.

PSM Makassar" href="https://rakyatku.com/tag/psm-makassar">PSM Makassar pun akan tunduk dan juga ikut dengan semua kebijakan dan juga keputusan dari PT LIB dan juga PSSI yang salah satunya adalah penentuan jadwal.

Baca Juga : Liga 1 Musim Akan Bergulir, Astra Motor Kembali jadi Sponsor Tunggal PSM Makassar

"Pada dasarnya kita dari PSM menyatakan bahwa siap ikut sama jadwal nanti yang di kasih sama PT LIB," kata Syahrir Nawir, Asisten Manajer PSM Makassar, Selasa (24/8/2021).

 

Riri sapaan akrabnya mengaku bahwa perubahan jadwal itu tidak akan memengaruhi persiapan yang telah dilakukan PSM .

"Kalau misalnya masalah persiapan saya rasa tidak terlalu terpengaruh karena rentangnya tidak jauh antara tanggal 27," ujar Riri.

Baca Juga : Bakal Banyak Gunakan Pemain Muda Musim Depan, Ini Target PSM Kedepannya

Riri juga menyampaikan bahwa setelah kick off liga, kembali akan dilakukan managers meeting untuk membahas masalah teknis lainnya.

Penulis : Usman Pala