RAKYATKU.COM, GOWA - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman, menghadiri peluncuran Incubator of Technology and Business, peresmian Techno Exhibition Hall, dan Webinar Nasional Seri-1 Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (Unhas), di Fakultas Teknik Unhas, Kabupaten Gowa, Rabu (4/8/2021). Kegiatan itu menjadi rangkaian dies natalis ke-61 Fakultas Teknik Unhas.
Dalam kesempatan ini turut hadir Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, serta pihak kampus yakni Rektor Unhas, Dwia Aries Tina Pulubuhu, Dekan Fakultas Teknik, Muhammad Arsyad Thaha.
Andi Sudirman melakukan launching Inkubator Teknologi dan Bisnis serta melakukan peninjauan Techno Exhibition Hall yang menjadi tempat beragam hasil penelitian dan riset dari Fakultas Teknik Unhas dipamerkan.
Baca Juga : Pemerintah Provinsi Terus Berupaya untuk Menurunkan Stunting di Sulsel
Andi Sudirman mendorong Fakultas Teknik Unhas bisa berdiri sendiri menjadi Institut Teknologi Gowa. Menurutnya, pembangunan yang paling kuat adalah sumber daya manusia (SDM).
"Karena ini sesuai dengan arah kebijakan Bapak Presiden Jokowi. Pendidikan menjadi terdepan, bagaimana SDM menjadi investasi kita yang bisa melahirkan banyak hal," ungkapnya.
Ia mengatakan, Pemprov Sulsel senantiasa memasifkan pembangunan infrastruktur serta pembangunan SDM. Salah satunya, melakukan intervensi dalam upaya penurunan stunting.
Baca Juga : Evaluator Kemendagri Sebut Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik
"Kita terus bersinergi bersama kabupaten/kota dalam intervensi melalui penganggaran dan pendampingan kesehatan. Karena mungkin di antara anak-anak itu, mungkin ada yang menjadi Habibie (Presiden RI ketiga)," sebutnya.
Banyak hal yang menjadi kerja sama antara Pemprov Sulsel dan Universitas Hasanuddin. Salah satunya dalam dukungan pendampingan SDM dari Unhas.
"Kita harap sinergi ini terus terbangun untuk mewujudkan Sulawesi Selatan yang jauh lebih baik kedepan," ucapnya.
Baca Juga : Enam Bulan Menjabat Gubernur Sulsel, Akademisi Unhas Puji Kepemimpinan Prof Zudan
Ia juga memotivasi para mahasiswa agar lulusan Sarjana (S1) tidak hanya berorientasi pada mencari pekerjaan. Namun, bagaimana membuka lapangan pekerjaan, minimal untuk dirinya sendiri.
"Fokus kita kalau 30--40 persen yang bisa membuka lapangan pekerjaan, itu sudah luar biasa. Orientasi kita juga menghasilkan luaran yang langsung terpakai, cikal bakal membuka usaha, itu sudah bagus," imbuhnya.
Techno Exhibition Hall, bagi Andi Sudirman, sangat baik. Untuk menjadi tempat bagi mahasiswa Teknik Unhas untuk berinovasi, bisa memperkenalkan produk-produknya.
Baca Juga : ASN Pemprov Sulsel Tanda Tangani Pakta Integritas Netralitas Jelang Pilkada Serentak
"Harapan kita, mudah-mudahan ini menjadi tempat yang memperlihatkan produk-produk yang bernilai komersial, bernilai sosial, dan bisa terpakai membantu masyarakat," harapnya.
Sedangkan, Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, mengatakan peningkatan SDM sangat penting.
"Yang menjadi investasi daerah di masa yang akan datang. Peran Perguruan Tinggi dalam pembangunan bisa dilihat dari implementasi Tridharma," katanya.
Baca Juga : Penjabat Gubernur Sulsel Prof Zudan Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata Kabupaten Gowa
Sementara, Dekan Fakultas Teknik Unhas, Muhammad Arsyad Thaha, menuturkan Inkubator Teknologi dan Bisnis ini dalam rangka untuk menghilirisasi hasil riset dari Fakultas Teknik Unhas.