Rabu, 04 Agustus 2021 16:46
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, MAKASSARPegadaian" href="https://rakyatku.com/tag/pegadaian">PT Pegadaian (Persero) memberikan apresiasi kepada para atlet yang berprestasi dengan guyuran tabungan emas pada Olimpiade Tokyo 2020. Total hadiah tabungan emas seberat 3 kilogram dan akan diberikan setelah para atlet kembali ke tanah air.

 

Direktur Utama PT Pegadaian (Persero), Kuswiyoto, menyampaikan bahwa seluruh insan Pegadaian ikut bersyukur dan berbangga atas prestasi para atlet yang mengharumkan nama bangsa di ajang olahraga internasional tersebut.

"Manajemen dan seluruh insan Pegadaian ikut bersyukur dan berbangga. Prestasi para atlet Olimpiade menjadi berita gembira bagi kita semua di tengah pandemi yang belum usai," kata Kuswiyoto, Rabu (4/8/2021).

Baca Juga : Tabungan Emas Pegadaian Rencana Masa Depan lebih Pasti

"Hal tersebut tentu menghibur kita dan diharapkan menjadi motivasi kepada kita untuk memberikan prestasi terbaik di tengah kesulitan," sambungnya.

 

Lebih lanjut Kuswiyoto mengatakan bahwa Pegadaian sangat peduli dengan perkembangan olahraga. Selain pemberian hadiah kepada atlet berprestasi, Pegadaian juga bekerja sama dengan beberapa klub olahraga dalam rangka pembinaan untuk mempertahankan tradisi juara.

“Sebagai BUMN, Pegadaian tidak hanya fokus dalam pengembangan ekonomi melalui produk dan layanan yang diberikan. Perusahaan juga aktif dalam kegiatan sosial, keagamaan, kesehatan, pendidikan, lingkungan maupun olahraga melalui program CSR sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan,” ujar Kuswiyoto.

Baca Juga : Dukung UMKM Naik Kelas, Pegadaian Menjadi BUMN Penyelenggara BerKRIYAsi di Makassar

Tabungan emas sendiri adalah salah satu produk andalan yang dimiliki oleh Pegadaian. Produk ini dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat dengan melakukan penyetoran awal senilai Rp10.000 atau senilai 0,01 gram dengan asumsi harga emas 24 karat senilai Rp1 juta per gram.

Di Kanwil VI Makassar sendiri, produk tabungan emas dapat diakses di 403 outlet dan 1.900 agen Pegadaian yang tersebar di Provinsi Sulsel, Sulbar, Sultra, hingga Maluku.

Selain melakukan pembukaan rekening tabungan emas di outlet, masyarakat juga bisa mengakses aplikasi Pegadaian Digital untuk pembukaan tabungan emas secara mandiri.

Sepanjang tahun 2021 ini, jumlah nasabah tabungan emas terus mengalami kenaikan. Total kenaikan sekitar 6,13 persen atau sejumlah 544.048 nasabah.

Baca Juga : Pegadaian Dukung Kemajuan Sepak Bola Melalui Perhelatan Liga 2

Dengan total berat emas yang ditransaksikan mencapai 91.363 gram atau apabila dinominalkan dengan harga emas sekarang mencapai Rp80 miliar.

Untuk mengajak masyarakat makin giat berinvestasi melalui tabungan emas, Pegadaian Kanwil Makassar juga makin gencar menyosialisasikan produk melalui kerjasama dengan instansi terkait.

Program terbaru yang dimiliki adalah Vaccine & Gold yakni pembukaan tabungan emas secara cuma-cuma bagi penerima vaksin.

Penulis : Usman Pala