Rabu, 14 Juli 2021 22:19
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM -- Korem 143/HO menjalin kerja sama dengan bank milik negara atau bank pelat merah, Rabu (13/7/2021). Bank dimaksud yakni BNI, BRI, Bank Mandiri, dan Mandiri Taspen.

 

Adapun kerja sama yang dilakukan dalam bentuk peningkatan kesejahteraan prajurit, PNS, dan KBT (Keluarga Besar TNI) serta merevitalisasi Primkopad agar lebih produktif lewat pemberian bantuan.

Pertemuan ini diwakili Kasi Pers Kasrem 143/HO Kolonel Arh Saptarendra Persada dan dihadiri Kaprimkopad jajaran Korem 143/HO, pimpinan cabang dari perbankan bertempat Aula Tamalaki.

Baca Juga : Korem 143/HO Bergerak Bagi Bansos di Sultra

Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari perintah dan kebijakan Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa untuk menjalin kerja sama dengan pihak perbankan agar dapat diberikan bantuan berupa pinjaman kepada anggota.

 

Selanjutnya secara bergantian pimpinan cabang dari masing-masing bank memaparkan dan menjelaskan produk unggulan yang akan menjadi bentuk kerja samanya nanti serta keuntungan dan kemudahan yang akan nasabah terima.

Pelaksana harian Kapenrem 143/HO Letda Inf Rusmin Ismail mengatakan dengan adanya kerja sama ini diharapkan dapat memberikan kemudahan kepada anggota, baik yang ingin memiliki rumah, take over, ataupun pengembangan usaha.

Baca Juga : Korem 143/HO Salurkan 24 Ekor Hewan Kurban, Penyandang Disabilitas Jadi Atensi Khusus

"Selanjutnya akan diagendakan kerja sama dengan pihak terkait untuk pengembangan koperasi dan penyiapan wirausaha personel Korem yang akan memasuki masa purnabakti ataupun yang masih aktif," terang Rusmin.

Penulis : Lisa Emilda