Rabu, 09 Juni 2021 15:05
Abdul Muhaimin Iskandar. (Foto: Detik)
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulsel terus mengumandangkan kesiapan muhaimin iskandar pilpres 2024" href="https://rakyatku.com/tag/muhaimin-iskandar">Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Imin atau Gus Ami) untuk maju dalam pertarungan pemilihan presiden 2024 mendatang.

 

Hal ini seperti disampaikan Ketua PKB Sulsel, Azhar Arsyad. Ia mengatakan, Ketua Umum PKB itu merupakan tokoh yang paripurna untuk menjadi presiden. Gus Imin memulai rekam jejak dari bawah.

"Gus Ami boleh dikatakan tokoh politik yang paripurna karena dari santri menjadi aktivis," kata Azhar Arsyad, Rabu (9/6/2021).

Baca Juga : Pengamat: Pasangan Prabowo-Gibran Rawan Tersandera Kelompok Oligarki

Ia mengatakan, posisi-posisi strategis yang dijabat dan pernah dijabat Gus Imin menjadi bukti nyata kemampuannya yang mumpuni untuk menjadi pemimpin.

 

Cak Imin yang lahir di Jombang, Jawa Timur pada 24 September 1966 (54 tahun) menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat sejak 1 Oktober 2019.

Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat sejak 26 Maret 2018 hingga 30 September 2019 dan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi periode 2009-–2014. Pada 1 September 2014, ia secara aklamasi terpilih kembali sebagai Ketua Umum PKB.

Baca Juga : Pakar HTN: Pilpres Satu Putaran Sulit Terwujud

"Bukan saja Ketum Partai, tetapi pernah menjadi Menteri dan Wakil Ketua DPR termuda di zamannya. Jadi kalau elektoralnya meningkat adalah hal yang wajar," tambah Azhar.

Olehnya itu, untuk menghadapi pesta pemilihan presiden mendatang, PKB secara masif telah melakukan sosialisasi dan persiapan-persiapan. Azhar juga memastikan, Gus Imin akan menjadi pemimpin yang amanah jika dipercaya menduduki jabatan sebagai presiden.

"Kami di PKB Sulsel terus bekerja untuk mensosialisasikan beliau ke masyarakat Sulsel bahwa Gus Ami adalah tokoh yang insyaallah amanah kalau diberi mandat menjadi presiden," jelasnya.

Baca Juga : Strategi Ganjar-Mahfud Cegah "akal-akalan" di TPS

Sebelumnya, hasil survei kandidat calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) potensial 2024 yang dirilis Arus Survei Indonesia, nama Muhaimin Iskandar merangsek ke posisi tiga besar kandidat capres-cawapres potensial dari klaster pimpinan partai dengan persentase 10,2 persen.

Gus Ami menempel ketat Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, yang berada di posisi teratas dengan persentase 14,0 persen, disusul Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) 13,2 persen.

Penulis : Syukur