Minggu, 06 Juni 2021 09:29
Munafri Arifuddin
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Tidak lama lagi PSM Makassar" href="https://rakyatku.com/tag/psm-makassar">PSM Makassar punya pelatih baru. Pelatih baru PSM Makassar ini, akan tiba di Kota Daeng pekan depan.

 

Manajemen PSM Makassar" href="https://rakyatku.com/tag/psm-makassar">PSM Makassar terus bergerak cepat untuk mencari pelatih baru pengganti Syamsuddin Batola" href="https://rakyatku.com/tag/syamsuddin-batola">Syamsuddin Batola.

Sebab mantan bek PSM Makassar ini, tidak dapat menukangi PSM Makassar pada Liga 1" href="https://rakyatku.com/tag/liga-1">Liga 1 mendatang. Karena tidak memenuhi lisensi kepelatihan.

Baca Juga : Liga 1 Musim Akan Bergulir, Astra Motor Kembali jadi Sponsor Tunggal PSM Makassar

Regulasi Liga 1 mengharuskan, setiap klub memiliki pelatih kepala minimal berlisensi A Pro AFC. Sementara Syamsuddin hanya memiliki lisensi kepelatihan A AFC.

 

Direktur PSM Makassar, Munafri Arifuddin telah mengisyaratkan pekan depan akan ada pelatih baru.

"Insya Allah minggu depan kita akan putuskan ya," kata Appi sapaan akrabnya, Sabtu (5/6/2021).

Baca Juga : Bakal Banyak Gunakan Pemain Muda Musim Depan, Ini Target PSM Kedepannya

Appi menyebutkan, pihaknya harus cepat mendatangkan pelatih karena setiap pelatih memiliki pola latihan yang berbeda.

"Supaya pola latihan sudah sesuai dengan latihan pelatih,dan tahu komposisi dan sebagainya," jelasnya.

Penulis : Usman Pala