Kamis, 20 Mei 2021 11:01
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan bocah yang tenggelam di pintu air Sungai Jeneberang. Korban ditemukan pada hari kedua pencarian dalam keadaan meninggal dunia pada Kamis (20/5/2021).

 

"Korban ditemukan Tim SAR Gabungan pukul 09.05 wita yang menyelam di sekitar lokasi duga tenggelamnya korban," kata Djunaidi, kepala Basarnas Sulsel.

Setelah ditemukan, korban yang belum diketahui identitasnya langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara untuk diidentifikasi pihak berwenang.

Baca Juga : Dekat Patung Bersejarah, Bocah di Jeneponto Tewas di Bekas Tambang Galian C

"Korban telah diserahkan ke RS Bhayangkara. Semoga bisa segera diidentifikasi dan diserahkan ke keluarganya," tambah Djunaidi.

 

Berkat keberhasilan pencarian korban, Basarnas Sulsel memuji Tim SAR Gabungan atas upayanya sehingga korban bisa cepat ditemukan.

"Kita berterima kasih atas upaya Tim SAR Gabungan yang dari semalam membantu melakukan pencarian hingga hari ini korban bisa temukan," sebut Djunaidi.

Baca Juga : Kasatpol PP Bilang Penjagaan Berlapis, Kok Bisa Dua Nyawa Melayang di Mattoanging?

 

Penulis : Syukur