Senin, 03 Mei 2021 08:14
Ilustrasi.
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM - Pada 2030 akan jadi istimewa bagi umat muslim di seluruh dunia. Itu karena ramadan-2021">Ramadan akan berlangsung dua kali dalam setahun.

 

Sama seperti kalender Masehi, kalender Hijriah punya 12 bulan. Mesti sama-sama punya 12 bulan dalam satu tahunnya, kalender Masehi punya 365 hari, sedangkan kalender Hijriah punya 355 hari.

Itu berarti ada selisih 10 hari atau 11 hari (dibanding tahun kabisat) dalam setahun.

Baca Juga : Jadwal Buka Puasa 1 Ramadan 2023 di Makassar dan Sekitarnya

Perbedaan tersebut yang menjadikan bulan puasa selalu lebih maju dari tahun-tahun sebelumnya. Apabila itu terus berlangsung, Ramadan akan hadir dua kali dalam setahun.

 

Dikutip dari Mashable, Senin (3/5/2021), Ramadan akan berlangsung dua kali dalam setahun pada 2030 nanti. Ramadan pertama jatuh pada awal tahun dan yang kedua di akhir tahun Masehi.

Berdasarkan penanggalan kalender Hijriah 1451--1452, Ramadan pertama hadir pada 5 Januari 2030, dan Ramadan yang kedua datang pada 26 Desember 2030.

Baca Juga : Hari Ini, Lembaga Falakiyah PBNU Gelar Rukyatul Hilal Awal Ramadan 1444 H

Rupanya tidak Ramadan saja, Lebaran Idulfitri juga hadir dua kali setahun. Hanya, kejadian ini terjadi 2030, melainkan tiga tahun berikutnya atau 2033.

Ramadan dua kali dalam setahun ini bukan yang pertama. Pada 2000 silam, peristiwa serupa sudah berlangsung, Ramadan juga ada di awal dan akhir tahun Masehi.

TAG