Jumat, 12 Maret 2021 12:45
Editor : Redaksi

GOWA - Pimpinan dan anggota DPRD Gowa" href="https://rakyatku.com/tag/dprd-gowa">DPRD Gowa bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Sekretariat Dewan (Setwan) menjalani vaksinasi COVID-19. Pemberian vaksin tersebut dilaksanakan di ruang Paripurna DPRD bersama keluarganya oleh petugas media Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa. Jum’at (12/3/2021)

 

Secara bergiliran, mereka antri dan melakukan screning terlebih dahulu serta pengkukuran suhu tubuh dan tekanan darah, kemudian diberikan suntikan vaksin.

Ketua DPRD Gowa, Rafiuddin mengatakan, vaksinasi Covid-19 untuk anggota DPRD Gowa awalnya dimulai Jum’at lalu. Namun, karena agenda legislator yang padat, jadwal diundur hingga hari ini.

Baca Juga : Delapan Fraksi DPRD Gowa Setuju Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2022 Dibahas

“Kalau vaksin di DPRD Gowa ini sebenarnya kan dari jumat lalu kita sudah masuk giliran. Saya sendiri dengan teman teman lagi keluar daerah makanya setelah itu baru saya jadwalkan di kantor DPRD sendiri.” jelas Rafiuddin.

 

Ia mengatakan, tidak hanya anggota dewan yang mendapatkan vaksin Covid-19, karyawan dan petugas lainnya juga ikut disuntik.

“Jadi semua staf dan karyawan disini juga wajib ikut vaksin,” ujarnya.

Baca Juga : Patut Dicontoh, Anggota DPRD Gowa Timbun Jalan Rusak Menggunakan Dana Pribadi

Sementara itu, Anggota DPRD Gowa Asnawi Syam memberikan apresiasi pemberian vaksin kepada petugas pelayanan publik. Ia berharap kegiatan ini membuat seluruh petugas pelayanan publik memiliki imun agar tidak mudah tertular Covid-19.

“Kami DPRD Gowa mengapresiasi teman-teman yang memberikan pelayanan. Diharapkan kepada teman-teman semua untuk ikut mensukseskan kegiatan vaksinasi ini. Kami juga berharap dengan adanya vaksin ini, Covid-19 segera berakhir,” pungkasnya.

Setelah mendapatkan suntikan, DPRD Gowa akan diberi selembar kertas yang bertuliskan Kartu Vaksinasi Covid-19 pertanda telah memperoleh vaksin.