Senin, 29 Maret 2021 14:46
New Mazda CX-3 Sport.
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, JAKARTA - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) secara resmi meluncurkan New Mazda CX-3 Sport. Mobil tipe SUV crossover ini adalah penerus Mazda CX-3 Sport.

 

Peluncuran New Mazda CX-3 Sport 1.5L dilakukan secara virtual. SUV crossover ini dibekali sejumlah pembaruan, fitur lebih canggih serta kemampuan mesin makin oke.

"Pasar SUV di Indonesia semakin ramai, terutama untuk SUV bermesin 1.500 cc. Dengan keunggulan teknologi Skyactiv, kami optimis Mazda dapat bersaing di segmen yang sangat menjanjikan ini," kata Managing Director EMI, Ricky Thio, saat konferensi pers virtual, Senin (29/3/2021).

Baca Juga : Hadirkan Seri CX di Kota Daeng, Mazda Makassar: Jawab Kebutuhan Konsumen

New Mazda CX-3 Sport punya desain bodi tidak jauh berbeda dari seri CX sport sebelumnya, tetapi tampil lebih sporty sehingga membuatnya lebih berkarakter.

 

New Mazda CX-3 Sport 1.5L ini memiliki lima pilihan mulai dari snowflake white pearl, jet black mica, machine grey metallic, soul red crystal metallic, hingga polymetal grey.

Polymetal Grey adalah pilihan warna baru dan juga spesial untuk New Mazda CX-3 Sport ini. Untuk memperkuat kesan sporty, pada velg 18 inci yang digunakan juga akan hadir dengan warna Gunmetal yang unik.

Baca Juga : New Mazda CX-3 Sport Resmi Mengaspal di Makassar, Mesin Asli dari Jepang

Sejumlah fitur terbaru disematkan pada New Mazda CX-3 Sport ini seperti kemampuan koneksi nirkabel dengan Android Auto dan Apple CarPlay. Selain itu hadir juga fitur Head-Up display.

Mazda juga mengusung sejumlah fitur keselamatan canggih seperti Blind Spot Monitoring, yaitu sebuah fitur yang memberikan peringatan kepada pengendara mengenai titik blind spot saat di jalan. Hadir juga fitur Parking Sensor yang memudahkan pengendara pada saat akan parkir.

New Mazda CX-3 Sport juga menghadirkan fitur airbag untuk pengemudi dan penumpang. Total terdapat enam buah airbag yang terpasang di seluruh mobil, sehingga memberikan keamanan dan keselamatan saat berkendara.

Baca Juga : Mazda Hadirkan CX-5 dan CX-9 Terbaru; Tampil Lebih Segar, Kaya Fitur Unggulan

Untuk dapur pacu, New Mazda CX-3 Sport ini menggunakan mesin SKYACTIV-G 1.5 L yang berkapasitas 1.500cc. Mesin 4-silinder segaris betrkapasitas 1.496 cc ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 111 PS pada putaran 6.000 rpm. Sementara serta torsi puncaknya mencapai 144 Nm pada putaran 4.000 rpm.

Untuk harganya, New Mazda CX-3 Sport 1.5L ini dilpas dengan banerol Rp339.900.000 untuk OTR Jakarta. Sementara untuk beberapa pilihan warna yakni Polymetal Grey, Soul Red Crystal dan Machine Grey konsumen harus menambah sekitar Rp4 juta.

BERITA TERKAIT