Jumat, 12 Februari 2021 14:57
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM, WAJO - Anggota DPRD Sulsel, Andi Tenriliweng melakukan reses di Kabupaten Wajo, 4-11 Februari 2021. Lokasinya di Kelurahan Gilireng, Attakkae, Wiringpalanae, dan Desa Wajoriaja.

 

Beberapa usulan yang mengemuka pada kegiatan itu, diantaranya masalah kelangkaan pupuk bersubsidi hingga kondisi infrastruktur jalan.

Selain itu, peserta reses yang sebagian besar petani juga meminta alat semprot (hand sprayer) untuk meringankan beban para petani.

Di hadapan peserta, pria yang akrab disapa ATL mengaku bahagia sebab begitu banyak aspirasi yang disampaikan.

 

Politikus PKB itu menyatakan akan serius membawa aspirasi-aspirasi itu ke Makassar. Menjadi bahan masukan kepada pemerintah provinsi dalam melakukan penganggaran.

"Saya tidak menjanjikan semuanya terealisasi. Namun saya bisa menjanjikan segala yang memang masuk ranah provinsi akan kami perjuangkan. Semaksimal mungkin," tuturnya.

ATL berjanji selama menjadi wakil rakyat tidak akan pernah lelah untuk memperjuangkan nasib para petani, bukan hanya di tanah kelahirannya. Tetapi seluruh petani di Kabupaten Wajo. Beberapa bantuan telah direalisasikan diantaranya bantuan Jalan Tani, bantuan kelompok untuk budidaya rumput laut, bantuan embung-embung serta bantuan alsintan dan lain-lain.

"Potensi pertanian kita cukup besar bahkan menjadi salah satu daerah penghasil beras yang di kirim ke wilayah timur Indonesia hingga ke Pulau Jawa. Sehingga tidak ada alasan bagi pemerintah untuk tidak mengembangkan dan mendukung penuh potensi tersebut. Jika petani makmur maka bangsa ini akan makmur dan aman sentosa,"ujarnya.

Terkait kelangkaan pupuk, ATL mengatakan, dari komisi B DPRD Sulsel akan berkoordinasi dengan Kementerian Pertanian dalam waktu yang tidak terlalu lama, terutama adanya perubahan sistem melalui Kartu Tani. Sedangkan untuk hand sprayer silahkan buat proposal." Insya Allah akan saya bantu,"katanya.

Sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat mengikuti pula kegiatan resmi DPRD Sulsel itu. Di antaranya Ketua DPC PKB Wajo Sumardi Arifin, Hasri Mantan Kadis Kominfo Wajo serta Camat , Lurah /Kepala Desa dan tokoh masyarakat setempat.

Penulis : Abd Rasyid. MS

BERITA TERKAIT