Jumat, 05 Februari 2021 17:12
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Sebanyak 13 Unit ambulans dan damkar dari Jepang, berjejer dihalaman Baruga Pattingalloan, Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, Jumat (5/2/2021).

 

Gubernur Sulsel, Prof Nurdin Abdullah mengatakan, kendaraan tersebut merupakan hibah dari Ehime Jepang yang diserahkan langsung oleh perwakilan Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

"Hari ini kita dapat berkah berkat kerjasama sejak tahun 2009, yaitu bantuan Damkar dan ambulans, jumlah 13 unit dan akan menyusul lagi 21 unit akan dikirim secara bertahap," ujar Nurdin Abdullah.

Baca Juga : Pengusaha Malaysia Investasi Rp1 Triliun di Sulsel

Nurdin Abdullah mengatakan, jangan menilai bahwa Barang tersebut second atau barang bekas, barang tersebut masih belum lama digunakan dapat dilihat dari Kilometernya yang masih rendah.

 

"Tentu jangan kita lihat ini adalah second tapi kita lihat penggunaannya itu masih sangat rendah Kilometernya, paling tinggi 10.000 KM, sangat awet untuk kita gunakan jangka panjang," tuturnya

Dari segi keuangan, damkar dan ambulans ini menguntungkan bagi Pemprov Sulsel. Sebab selain tidak dibayar, biaya masuk di Indonesia juga hanya membayar ongkos pengiriman sebanyak Rp30 juta per satu kontainer.

Baca Juga : Sulsel Masuk 5 Besar Provinsi Terbaik dalam Penerapan SPM

"Satu kontainer itu biayanya Rp30 juta, apalagi biaya masuk juga tidak ada dan ini kan hibah. Kita cuma membayar ongkos sehingga lebih hemat dari segi anggaran, tanpa menghentikan layanan pada masyarakat," ujarnya.

Menurut Nurdin, bantuan tersebut akan meringankan beban APBD daerah sehingga diharapkan seluruh proses administrasi bisa lebih cepat. Dengan begitu tidak menyulitkan pemberi hibah untuk menampung damkar dan ambulans.

"Ini udah secara resmi penyerahan dihadiri Dubes Jepang, dari Presiden Toyota Cocy maupun Toyota Ehime, Gubernur Ehime tentu ini akan semakin memperluas lagi kerjasama kita, dan ini suatu hal yang menggembirakan pada kita," jelasnya.

Penulis : Yuniastika Datu