RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Pemerintah Kota Makassar memastikan proyek pedestrian Jalan Metro Tanjung Bunga akan dilanjutkan pada 2021 ini. Hal itu seperti disampaikan langsung oleh Pj Wali Kota, Rudy Djamaluddin.
"Kita akan lanjutkan, sementara ini proses hibah lahan berlanjut terus oleh teman-teman," kata Rudy, Senin (4/1/2021).
Rudy mengatakan, pemkot akan melakukan percepatan pembangunan. Namun, pembangunan-pembangunan tersebut tetap merujuk pada regulasi yang telah ditentukan.
Baca Juga : Optimisme Makassar Menjadi Kota Kreatif UNESCO Berkat Keunikan Coto Makassar
"Kita ingin cepat, tapi bukan berarti kita harus menabrak semua regulasi. Cepat dengan catatan, semua administrasi yang mendukung regulasi itu harus dipercepat pula, itu prinsip percepatan yang harus kita pahami," tambah Rudy yang juga menjabat Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Sulsel.
Rudy tak menampik masih ada kalangan yang menganggap proyek tersebut tidak memberikan efek positif bagi pembangunan yang ada di Kota Makassar. Namun, menurutnya, proyek itu akan menjadi daya tarik investasi dan pariwisata yang diharapkan dapat meningkatkan perekonomian.
"Kalau itu terjadi yang rasakan kita juga, UMKM tumbuh dan kita harapkan masalah kesenjangan sosial bisa berkurang," ucap Rudy.
BERITA TERKAIT
-
Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar Terima Kunjungan Tim Morula IVF
-
KALLA dan Pemkot Makassar Teken MoU Revitalisasi Taman Hasanuddin
-
Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Makassar Hadiri ASITA Business and Travel Fair
-
Pejabat Pemerintah Kota Makassar Lakukan Kunjungan ke Kota Maniwa, Jepang, untuk Penerapan Low Carbon City