RAKYATKU.COM, BANTAENG - Berdasarkan siaran Pers Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pusat, perihal hasil Rapat Koordinasi Nasional Antisipasi Bencana Hidrometeorologi, gempa bumi dan tsunami tahun 2020/2021 terkait Peningkatan Curah Hujan akibat La Nina yang dapat menyebabkan terjadinya peningkatan akumulasi curah hujan bulanan di hampir seluruh wilayah Indonesia 20% hingga 40% diatas normal.
Sehubungan dengan itu, guna mengantisipasi kontinjensi bencana alam tahun 2020/2021, maka seluruh aparat yang terkait dengan kebencanaan menyiagakan personil dan melakukan Apel Gelar Pasukan dalam rangka kesiapan dan kesiapsiagaan menghadapi bencana di Kabupaten Bantaeng tahun 2020 yang dipimpin langsung oleh Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin di Mapolres Bantaeng, Minggu (15/11/2020).
Pada kesempatan itu, Bupati meminta kepada OPD yang terkait kebencanaan agar menyiapkan langkah antisipasi dan kesiapan sarana dan prasarana.
Baca Juga : Bupati Bantaeng Lantik Puluhan Pejabat Baru
"Harapan saya pada masa pandemi Covid-19 ini agar melindungi masyarakat dari ancaman bencana dengan tetap memperhatikan disiplin protokol kesehatan Covid-19", ujarnya.
Sebagaimana diketahui bersama bahwa Kabupaten Bantaeng merupakan salah satu daerah di Sulawesi Selatan yang memiliki indeks risiko bencana pada kategori tinggi dan memiliki kerawanan bencana, baik bencana yang disebabkan oleh faktor alam, non alam dan juga oleh ulah manusia.