Rabu, 11 November 2020 17:16
Husnul Mubarakan
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,PAREPARE - RSU Andi Makkasau Kota Parepare memperkenalkan layanan rehabilitasi medik.

 

Salah seorang tenaga medis rehabilitasi medik RSUD Andi Makkasau, Husnul Mubarakan mengatakan, rehabilitasi medik adalah pelayanan kesehatan terhadap gangguan fisik dan fungsional yang diakibatkan oleh keadaan atau kondisi sakit, penyakit atau cedera melalui panduan intervensi medik, keterapian fisik dan atau rehabilitatif untuk mencapai kemampuan fungsi yang optimal.

"Rehabilitasi medik merupakan terapi yang dilakukan untuk mengembalikan fungsi tubuh yang mengalami masalah. Pada umumnya, diperuntukkan bagi pasien yang telah menjalani pengobatan atau operasi akibat cedera parah, stroke, infeksi, ataupun tumor," katanya, Rabu (11/11/2020).

Baca Juga : IM3 Gelar Konser Collabonation Tout di Kota Parepare. Hibur 8500an Pengunjung

Husnul mengatakan, pelayanan rehabilitasi medik di RSU Andi Makkasau meliputi pelayanan fisioterapi dan terapi wicara. Dilakukan langsung dokter spesialis rehab medik, fisioterapis, serta terapis wicara yang andal di bidangnya.

 

"Pelayanan ini ditunjang dengan peralatan yang memadai, dan tenaga medis yang berkompeten sesuai dengan kebutuhan pasien. Pelayanan poliklinik rehab medik RSU Andi Makkasau dibuka setiap hari Sabtu," katanya.

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe sebelumnya berharap agar RSU Andi Makkasau sebagai RS rujukan 11 kabupaten/kota terus meningkatkan pelayanan.

Baca Juga : Kebakaran Terjadi di Perumahan Padat Penduduk Kota Parepare

"RSU Andi Makkasau bisa menjadi salah satu penyangga medical tourism," katanya.

Penulis : Hasrul Nawir