Rabu, 12 Agustus 2020 10:02
Rapat Paripurna berlangsung di Ruang Sidang Paripurna Gedung DPRD Bantaeng, Selasa malam (11/8/2020).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, BANTAENG - Rapat Paripurna berlangsung di Ruang Sidang Paripurna Gedung DPRD Bantaeng, Selasa malam (11/8/2020).

 

Rapat paripurna ini dalam rangka penyampaian pemandangan umum fraksi dewan terhadap Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara APBD (PPAS) Tahun Anggaran 2021 Kabupaten Bantaeng.

Dalam kesempatan ini, Bupati Bantaeng, Ilham Azikin, diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Bantaeng, Abdul Wahab menghadiri Rapat Paripurna tersebut.

Baca Juga : Bupati Bantaeng Lantik Puluhan Pejabat Baru

Paripurna ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Bantaeng, Hamsyah. Serta diikuti oleh Wakil Ketua DPRD, H. Irianto, para Anggota DPRD, para Asisten.

 

Mengingat dalam kondisi pandemi Covid-19, paripurna ini dilakukan sesuai protokol Kesehatan. Mengenakan masker serta menjaga jarak.

Serta para pimpinan OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Bantaeng turut mengikuti rapat paripurna ini melalui aplikasi Zoom.

Baca Juga : Jelang Akhir Masa Jabatan, Ilham Azikin: Jaga Kebersamaan

Prinsipnya semua fraksi DPRD dapat menerima untuk dibahas lebih lanjut dalam rapat-rapat DPRD selanjutnya.

Penulis : Irmawati Azis