RAKYATKU.COM - Seekor monyet yang terluka mendatangi rumah sakit di Karnataka, India, untuk meminta pertolongan medis. Kejadian ini terekam dalam sebuah video yang kemudian viral.
Monyet itu dilaporkan muncul di Rumah Sakit Patil di Dandeli, yang mana seorang anggota staf baik hati merawatnya.
Laporan NDTV, sebuah video yang dibagikan pada Jumat (5/6/2020) oleh halaman Facebook Let's Go Dandeli, menunjukkan primata itu duduk dengan tenang di luar rumah sakit saat pasien lain mengamatinya.
Satu orang terlihat membelai punggung monyet dan memeriksa luka monyet, sementara yang lain terdengar berkata, "Ye Dr Patil ke hospital mein aaya hai treatment karaane (Dia telah datang ke rumah sakit Dr Patil untuk perawatan)."
Dalam video itu, menunjukkan dua orang memeriksa monyet dan menggunakan obat saat dia duduk di wastafel, hanya berbalik sekali seolah-olah untuk menunjukkan di mana cederanya.
Dandeli adalah kota di barat negara bagian Karnataka. Dikenal karena hutan lebat dan suaka margasatwa, yang merupakan rumah bagi gajah, monyet, dan macan kumbang.