Senin, 23 Maret 2020 17:21
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Arab Saudi akan memberlakukan jam malam nasional, setelah melaporkan lompatan hampir seperempat dalam kasus coronavirus.

 

Raja Salman memerintahkan jam malam dimulai dari jam 7 malam sampai 6 pagi selama 21 hari. Itu akan mulai berlaku pada Senin malam.

Menurut laporan kantor berita SPA, kerajaan memberlakukan jam malam dengan tujuan untuk memperlambat penyebaran virus corona.

Pada hari Minggu, Arab Saudi mencatat 119 kasus baru virus sehingga totalnya telah mencapai 511, yang tertinggi di kawasan Teluk Arab.

TAG

BERITA TERKAIT