Sabtu, 21 Maret 2020 12:31
Editor : Andi Chaerul Fadli

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Penjabat Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk berjemur dibawah Matahari pada pagi hari.

 

"Untung kita berada di wilayah tropis, jadi pagi-pagi jangan terus rebahan dikamar, menyalakan AC sambil beradem-adem. Tinggalkan dulu kamarnya, pagi-pagi antara jam 8-10 berjemur sedikit di Matahari," ungkap Iqbal di Media Center Covid 19 Makassar.

Berjemur di bawah matahari di nilai Iqbal dapat meningkatkan sistem imun, dan dapat membunuh Virus. Namun dia tetap mengimbau masalah tidak meninggalkan rumah selama 14 hari kedepan.

Menurutnya, pada beberapa Kasus penderita Covid-19 tidak terjadi gejala-gejala seperti batuk, demam dan sakit tenggorokan. Tanpa gejala ini yang berbahaya, masih terlihat sehat, namun dapat menularkan, sehingga dia menegaskan agar masyarakat tetap tinggal dirumah.

 

"bisa daja tidak ada gejala, tiba-tiba nanti langsung sesak nafas," ujarnya.

Sementara untuk masyarakat yang mengalami gejala seperti batuk, demam tinggi, diharapkan segera menggunakan masker dan mendatangi puskemas atau rumah sakit terdekat, untuk memeriksakan diri atau menghubungi call center 112.

Juga kepada masyarakat yang merasa pernah kontak dengan Penderita Covid-19, agar mengisolasi diri di kamar masing-masing.

"Kalau tidak ada gejala namun pernah kontak, tinggal dulu dikamar masing-masing, hindari menggunakan peralatan bersama," imbau Iqbal.

TAG

BERITA TERKAIT