RAKYATKU.COM - Seorang presenter radio di Swiss menghadapi kritikan lantaran memvideokan dirinya menjilati tempat sampah untuk menemukan virus corona.
Dalam videonya, DJ Lea Inderbitz mengunjungi tempat-tempat umum, dan mulai menjilati mesin tiket, berbagai tombol dan pegangan di bus umum dan juga tempat sampah.
Meskipun dikecam karena perilakunya tidak higienis, Lea mengumumkan bahwa dia benar-benar ingin terjangkit virus. Dia juga mengatakan bahwa itu untuk hiburan.
Namun, orang lain tidak dapat melihat sisi lucu dari aksi tersebut.
"Anda benar-benar membuat saya jijik! Saya harap Anda dan radio Anda terkena sanksi berat," kata seorang komentator di YouTube.
"Terlepas dari virus ini, apa yang Anda lakukan benar-benar menjijikkan," kata lain.
Namun dia menekankan bahwa "Orang-orang seharusnya tidak meniru keadaan ini."
Dia kemudian mengklaim bahwa video itu palsu. Largier mengungkapkan bahwa Lea benar-benar telah membersihkan semua permukaan, sebelum menjilatnya.
"Itu aman," katanya.
Politisi juga marah dengan aksi tersebut, terlebih lagi pemerintah mensubsidi saluran radio pemuda setiap tahun.