RAKYATKU.COM - Sebuah video menampilkan bagaimana "gunung es" terlihat setelah cuaca dingin menghantam Danau Michigan di Amerika Serikat.
Ahli meteorologi Layanan Cuaca Nasional Ernie Ostuno berada di Pantai Oval di Saugatuck pada hari Minggu ketika ia melihat fenomena yang menarik itu, dikutip dari Daily Star, Selasa (18/2/2020).
Dalam klip itu, air "meletus" dari gundukan es berbentuk kerucut dalam ledakan yang terlihat identik dengan gunung berapi. Itu adalah gundukan es berbentuk kerucut yang terbentuk di atas danau akibat letusan air.
Layanan Cuaca Nasional Grand Rapids membagikan foto-foto close-up gunung berapi es pada 16 Februari.
Cort Spholten, seorang ahli meteorologi dengan Layanan Cuaca Nasional Grand Rapids, mengatakan: "Gunung es terjadi di lokasi-lokasi di mana ombak menerjang es yang menumpuk di garis pantai dengan sejumlah kekuatan."
"Itu cukup dingin untuk membentuk es di pantai Danau Michigan, dan air telah menghancurkan permukaan es itu.
Penampakan langka di Danau Michigan ini terjadi setelah ribuan bola es bergulir ke tepi danau pada hari Jumat.
Para ahli mengatakan itu hanya terjadi ketika kondisi suhu udara tepat di bawah titik beku. Sehingga lumpur berkumpul menjadi bentuk bulat, dan ombak memahat bongkahan es menjadi bola-bola.