RAKYATKU.COM - Pasien coronavirus di salah satu rumah sakit Wuhan diberi makanan daging kura-kura.
"Makanan hari ini termasuk daging kura-kura softshell," kata seseorang dalam video, yang menunjukkan pasien di ranjang rumah sakit, bersama makan malam mereka.
Para ahli mengatakan bahwa coronavirus bersumber dari pasar makanan di Wuhan, di mana ular, tikus, berang-berang, anak serigala, dan bahkan koala secara teratur dibantai untuk dimakan.
Kura-kura ini dapat berasal dari alam atau dari peternakan, dan biasanya dididihkan dalam air untuk membuat kaldu.
Dalam klip yang diambil dari rumah sakit Wuhan, daging kura-kura dapat dilihat dihidangka dengan sayuran dan nasi.