Kamis, 30 Januari 2020 03:00
Editor : Andi Chaerul Fadli

RAKYATKU.COM - Seorang bayi yang baru lahir hampir meninggal karena herpes. Itu setelah bayi tersebut dicium seorang kerabat yang terkena penyakit menular.

 

Roman Dransfield lahir empat minggu lebih awal dengan penyakit kuning pada Februari 2019. Dan ditempatkan di inkubator di bangsal neonatal, dikutip dari Daily Star, Kamis (30/1/2020).

Dia hanya diizinkan keluar untuk ciuman dan pelukan dengan anggota keluarga.

Orangtua Matthew, 28, seorang penata taman, dan Danniella, 27, memegangnya pada hari kelima. Dan memperhatikan bahwa ia memiliki ruam di kepalanya yang dengan cepat berkembang menjadi lepuh.

 

Dokter kemudian mengkonfirmasi bahwa putra mereka menderita herpes. Dan mencurigai bahwa itu berasal dari kerabat yang menciumnya.

Roman menerima obat anti-virus selama tiga minggu, dan orang tuanya diberi krim untuk mengobati kambuh.

Pasangan dari Rotherham, Yorks, berbagi kisah mereka untuk mendorong orang agar tidak mencium bayi yang baru lahir untuk menghindari penularan virus.

TAG

BERITA TERKAIT