Senin, 27 Januari 2020 10:40
Kedutaan Besar AS di Baghdad
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Setidaknya tiga roket menghantam kedutaan besar AS di ibu kota Irak, Baghdad, Minggu (26/1/2020).

 

Satu roket menghantam kantin kedutaan. Sementara dua lainnya mendarat tidak jauh dari sana.

Sumber dari pihak keamanan yang dikutip Reuters menyebut, tiga orang terluka. Ini pertama kalinya dalam bertahun-tahun, staf terluka dalam serangan semacam itu.

Tidak ada kelompok yang mengklaim bertanggung jawab tetapi AS telah menyalahkan faksi militer yang didukung Iran di Irak di masa lalu.

 

Perdana Menteri Irak, Adel Abdul Mahdi mengutuk serangan itu. Dia menyatakan bahwa kelanjutan dari tindakan semacam itu dapat menyeret Irak menjadi medan perang.

"Kami menyerukan kepada Pemerintah Irak untuk memenuhi kewajibannya untuk melindungi fasilitas diplomatik kami," begitu permintaan Departemen Luar Negeri AS.

Serangan baru-baru ini menargetkan kedutaan atau pangkalan militer Irak tempat pasukan Amerika dikerahkan.

Ulama Syiah Irak yang berpengaruh, Moqtada al-Sadr, telah mengorganisir demonstrasi anti-Amerika yang bertujuan menekan pasukan AS untuk meninggalkan Irak.

TAG

BERITA TERKAIT