Sabtu, 11 Januari 2020 12:23
Pria Ini Sumbangkan Organ Tubuh Istri dan Anaknya (Sumber: worldofbuzz.com)
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM - Seorang pria asal China, mengalami kesedihan yang bertubi-tubi. Istri yang sangat ia cintai, meninggal dunia saat persalinan anak pertamanya.

 

Kejadian memilukan tersebut, berawal ketika pria itu membawa istrinya ke rumah sakit, saat air ketubannya sudah pecah. Pasangan suami istri itu, sangat senang. Anak yang sudah dinanti cukup lama, segera lahir.

Namun kebahagiaan tersebut sirnah, dalam sekejap. Sang ibu mengalami emboli cairan ketuban, selama persalinan yang akhirnya merenggut nyawanya. Meskipun tim medis sudah berusaha memberi pertolongan, namun nyawa sang ibu tidak bisa diselamatkan. Sang suami, harus merelakan kepergian istrinya untuk selamanya.

Secercah harapan masih tersisa, saat bayi perempuan pasangan tersebut berhasil melewati proses persalinan dengan selamat. Kehadiran sang anak pun, bisa mengobati sedikit kesedihan sang ayah karena kehilangan istrinya.

 

Namun selang 6 hari pasca kelahiran anaknya, sang ayah harus kembali menghadapi musibah yang memupus harapannya. Putrinya yang baru berusia 6 hari itu, mendadak harus dilarikan ke rumah sakit. Setibanya di rumah sakit, bayi malang itu diketahui sudah tak bernyawa lagi.

Dokter tidak dapat menyelamatkan sang bayi, dan mengatakan, bayi itu sudah meninggal dunia. Semua kejadian pahit itu, tentu sangat menyedihkan bagi pria ini.

Ditengah kesedihan yang menyelimutinya, pria itu membuat keputusan besar. Ia memutuskan untuk menyumbangkan organ tubuh dalam istri dan anaknya kepada orang yang membutuhkan. Keputusan yang diambilnya itu, karena memenuhi permintaan sang istri sebelum meninggal, dikutip dari liputan6.com.

Ia mengungkapkan, sang istri sempat mengatakan kepadanya, jika dokter tidak dapat menyelamatkannya, ia harus menemukan cara menggunakan tubuhnya untuk membantu orang lain. Karena itu, ia memutuskan untuk menyumbangkan organ tubuh istri dan anaknya.

Sebelum sang bayi memasuki ruang operasi, pria itu sempat mencium dahi anaknya dengan air mata berlinang di wajahnya. Sang pria kemudian mengucapkan terima kasih kepada anaknya karena telah lahir ke dunia.

"Malaikat kecilku, terima kasih telah datang ke dunia ini," kata pria yang tidak diketahui namanya itu.

Atas persetujuan sang ayah, sepasang kornea dan ginjal gadis kecil itu disumbangkan untuk pasien yang kritis dan membantu dua orang untuk mendapatkan penglihatannya kembali. 

Pria tersebut percaya, istrinya akan menyetujui keputusannya. Ia juga berharap, istri dan putrinya akan bersatu kembali di akhirat.

TAG

BERITA TERKAIT