Rabu, 01 Januari 2020 17:26
INT
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM, VATIKAN - Pada Selasa malam, Lapangan Santo Petrus di Vatikan dipadati kerumunan. Orang-orang berteriak dan melambaikan tangan ke Paus Fransiskus ketika ia berjalan di depan mereka.

 

Sementara itu, Paus tersenyum dan menyapa seorang anak kecil. Tak jauh darinya, seorang wanita terlihat berdoa.

Ketika Paus berpaling dan menjauh dari mereka, wanita yang tadi berdoa tiba-tiba mencengkram tangannya. Ia mencoba menarik Paus, dan mengatakan sesuatu padanya.

Wajah Paus yang tadinya tersenyum berubah menjadi masam. Ia berteriak. Tangan kirinya memukul tangan wanita itu untuk melepaskan diri dari cengkramannya.

 

CNN melaporkan bahwa Paus sedang berjalan menuju tempat kelahiran Yesus di tengah lapangan ketika insiden itu terjadi.

"Malam ini setelah mengunjungi tempat kelahiran Yesus di Lapangan Santo Petrus, Paus Francis kehilangan ketenangannya setelah ditangkap oleh seorang peziarah yang tidak mau melepaskan tangannya," tulis Catholic Sat di Twitter, disertai video dari kejadian itu

Tidak jelas apa yang ingin dikatakan wanita itu kepada Paus.

TAG

BERITA TERKAIT