Jumat, 20 Desember 2019 05:00
Phillipe Coutinho (Foto: AFP)
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM - Sejak hijrah ke Bayern Munchen, Philippe Coutinho ternyata hanya menggunakan jersey KW, alias replika.

 

Coutinho tak menggunakan jersey asli Bayern Munchen, karena jersey yang dipasok oleh Adidas, tidak ada yang muat untuk pesepak bola asal Brasil tersebut.

Selain harus menggunakan jersey yang bisa didapat secara bebas di toko klub, Coutinho juga menggunakan jersey ukuran kecil atau yang biasa dipakai oleh anak-anak.

Di sisi lain, jersey asli dari Adidas dan yang diperjualbelikan di toko memiliki bahan yang berbeda. Jersey asli didesain untuk lebih cepat menyerap keringat, tetapi yang dipakai Coutinho tidak.

 

Namun, kondisi tersebut tidak mempengaruhi performa Countinho di Bayern Munchen. Selama ini, pemain pinjaman dari Barcelona itu tampil moncer dengan koleksi tujuh gol dan tujuh assist dari 20 laga.

Dilansir dari Bundesliga.com, pada pertandingan terakhir, Coutinho mengemas hat-trick dan dua assist dalam kemenangan Bayern Munchen atas Wender Bremen pada akhir pekan lalu.

TAG

BERITA TERKAIT