RAKYATKU.COM, UTAH - Saat itu dilakukan taksasi. Untuk harga sebuah rumah di Utah, Amerika Serikat.
Harga rumah yang dibangun pada tahun 1978 itu, memiliki nilai lebih dari USD987 juta. Itu dalam daftar pajak tahun 2019. Rumah itu, seharusnya hanya memiliki nilai kena pajak 2019, sebesar USD302.000.
Namun, ponsel penilai saat itu jatuh ke keyboard. Tepat pada tuts angka. Harga rumah itu pun naik USD6 juta, menjadi USD1 miliar.
"Kemungkinan ponsel yang terjatuh, menghasilkan kesalahan ketik terhadap nilai rumah hampir USD1 miliar," ujar Wakil Bupati Wasatch, Maureen 'Buff' Griffiths.
Griffiths mengatakan kepada The Deseret News, dia memperkirakan kesalahan itu terjadi pada Mei, ketika kantornya sedang mempersiapkan daftar pajak untuk batas waktu Juni. Namun, kesalahan itu tidak diketahui sampai Oktober - beberapa bulan setelah tarif pajak disertifikasi oleh Komisi Pajak Negara Bagian Utah.
Petugas Cal Griffiths menemukan kesalahan itu, ketika dia mempelajari daftar 25 pembayar pajak teratas, dan melaporkan angka besar itu.
Griffiths bilang, pemilik rumah itu tidak tahun tentang kesalahan, sampai mereka dihubungi oleh kantor penilai.
Tapi kesalahan sejak itu, menghasilkan kekurangan pendapatan di lima entitas pajak, dengan anggaran sudah disetujui.