Kamis, 05 Desember 2019 01:01
Proses pilkades serentak di Wajo.
Editor : Mays

RAKYATKU.COM, WAJO -- Sebanyak 13 desa di 7 kecamatan di Wajo, melakukan Pilkades Serentak hari ini. Total cakades yang bertarung mencapai 48 orang.

 

Bupati Wajo H. Amran Mahmud, dan Wakil Bupati H. Amran, meninjau proses pilkades di TPS. Turut bersama mereka, Ketua DPRD Wajo H. Andi Alauddin, Kapolres Wajo AKBP Deddy Dewantho, Kajari Wajo Eman Sulaeman, Kadis PMD Kabupaten Wajo Syamsul Bahri, dan Ketua Apdesi Wajo HM. Nasir.

Pemantauan pilkades kali ini, juga dilakukan oleh seluruh kepala OPD se-Kabupaten Wajo pada 26 TPS di 13 desa.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Wajo, Syamsul Bahri, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak, yang telah andil dan berpartisipasi atas terselenggaranya pemilihan kepala desa yang aman, damai dan sejuk. Mulai dari stakeholder tingkat kabupaten, camat, Danramil dan kapolsek, beserta seluruh jajarannya, pj. Kepala desa, BPD dan seluruh masyarakat desa. Terutama kepada PPKD yang telah bekerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas. 

 

Berdasarkan pemantauan langsung, pada pukul 17.30 Wita, seluruh desa sudah selesai melakukan perhitungan dan rekapitulasi. Secara riil calon kepala desa yang memiliki suara terbanyak sudah diumumkan dan ditetapkan oleh PPKD masing-masing. 

"Ikut pilkades 13 desa. Dengan cakades sejak penetapan calon 48 orang," kata Syamsul, Rabu (04/12/2019).

Hasil ril pilkades serentak Kabupaten Wajo, 4 Desember 2019 adalah:

1. Desa pasaka; Balli Rawwang (incumbent).
2. Desa Lempa; H. Abd. Azis.(incumbent).
3. Desa Pallawarukka; Muhammad.
4. Desa Tadangpalie; Ambo Lolo, S.sos (incumbent).
5. Desa Tobatang; Tajang, S.Ip.
6. Desa Balielo; Nur Asia
7. Desa ujungTanah; Andi Udin Hafid, Sp. (Incumbent)
8. Desa pasir putih ; Sukirman
9. Desa Manurung; Andi Ariana Ashari, S.Ip
10. Desa Lamarua; M. Ishak
11. Desa Tosora; Asri Prazak Masud (incumbent).
12. Desa Alausalo; Makka, S.Pd., MM.
13. Desa Pattirolokka; Wahyuddin

Penetapan calon terpilih ditetapkan dengan Keputusan PPKD masing-masing desa. (Rasyid)

TAG

BERITA TERKAIT