Minggu, 01 Desember 2019 10:43
ILUSTRASI
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Hati pria bernama Balkrishna Chaubey ini berbunga-bunga. Hari itu di sebuah kuil, dia melangsungkan pernikahan. Calon istrinya cantik. Masih muda, 20 tahun.

 

Pria yang kini berusia 55 tahun itu dikenal sebagai gembong perampok tiga tahun terakhir. Dia dikenal licin. Usai beraksi di merampok dan membunuh di sebuah desa beberapa bulan lalu, dia kabur. Polisi kesulitan menangkapnya.

Dalam pelariannya, Balkrishna mengirim pesan ke beberapa kenalan. Dia meminta mereka untuk mencari calon istri untuknya.

Polisi menerima pesan itu. Siasat pun disusun. Seorang polisi wanita (polwan) menawarkan diri. Dia siap menyamar sebagai calon istri perampok sadis itu. 

 

Madhvi, polisi wanita itu, mengirim foto cantiknya ke Balkrishna lewat informan. Mengaku bernama Radha, 20 tahun. Kebetulan, alasanna, dia sedang mencari calon suami yang berusia 55 tahun.

Pencarian jodoh itu juga diunggah ke media sosial. Ternyata, responsnya positif. Balkrishna tertarik. Pernikahan itu akhirnya dijadwalkan di sebuah kuil di desa Bijori di Uttar Pradesh, India.

Kuil ini berdampingan dengan kantor polisi Naugaon. Tak lama setelah kedatangan Balkrishna, Madhvi mengirimkan sinyal ke timnya, "Radha aa gayi". 

Tim polisi yang menunggu di sekitar lokasi, akhirnya menangkap Balkrishna sebelum dia mencabut pistol rakitan di pinggangnya.

TAG

BERITA TERKAIT