Kamis, 21 November 2019 03:31
KPU Kabupaten Bantaeng, mendapat kunjungan dari ibu-ibu dari Desa Bontojai Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng. Kelompok perempuan tersebut terdiri dari perwakilan PKK, Balai Sakinah Aisyiyah (BSA) dan Majelis Taklim yang ada di Desa Bontojai.
Editor : Mays

RAKYATKU.COM, BANTAENG - KPU Kabupaten Bantaeng, mendapat kunjungan dari ibu-ibu dari Desa Bontojai Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng. Kelompok perempuan tersebut terdiri dari perwakilan PKK, Balai Sakinah Aisyiyah (BSA) dan Majelis Taklim yang ada di Desa Bontojai.

 

Kehadiran ibu-ibu ini dalam rangka kunjungan ke Rumah Pintar Pemilu (RPP) yang ada di KPU Bantaeng, untuk memperoleh informasi seputar Pemilu, serta pendalaman pengetahuan tentang pentingnya politik dan demokrasi.

Dalam kunjungan ini, emak-emak disambut para Komisioner KPU Bantaeng. KPU Bantaeng pun memperkenalkan RPP kepada rombongan ibu-ibu dari Desa Bontojai.

Komisioner Divisi Hukum KPU Bantaeng, Agusliadi mengatakan, pasca tahapan pemilu 2019, KPU Bantaeng yang sedang tidak melaksanakan Pilkada, fokus melakukan kegiatan terkait fungsi dan program Rumah Pintar Pemilu (RPP).

 

"Yang spirit utamanya, melakukan proses pemahaman, pencerdasan dan penyadaran bagi masyarakat, memberikan pendidikan politik, agar masyarakat memahami dan menyadari pentingnya urgensi demokrasi, pemilu sebagai pilar penting demokrasi, dan agar masyarakat memahami pentingnya partisipasi dalam pemilu, pentingnya memahami konsepsi kedaulatan rakyat untuk lahirnya negara yang kuat dan berdaulat," jelasnya.

Para ibu-ibu ini diberikan materi dan pemutaran video terkait demokrasi, sejarah pemilu, sejarah para pemimpin bangsa, serta seputar tahapan pemilu di Aula Husni Kamil Malik KPU Bantaeng.

Kemudian materi berlanjut di RPP yang berada di depan kantor atau halaman Kantor KPU Bantaeng. Di situ, salah satunya Agusliadi membawakan materi "Pemilih Berdaulat Negara Kuat".

Ditambahkan Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Bantaeng, Lukman, kegiatan ini bernama 'RPP Menyapa' menjadi agenda rutin KPU Bantaeng. Yang bisa dilakukan mengunjungi sekolah, kelompok-kelompok masyarakat, serta membuka ruang bagi masyarakat melalui fasilitasi audience RPP.

"Harapan dari kegiatan ini, bagaimana peserta mampu memahami tentang kepemiluan dengan segala bentuk proses dan segala bentuk informasi pemilu dari masa ke masa," tuturnya.

TAG

BERITA TERKAIT