Jumat, 11 Oktober 2019 06:58
Menko Polhukam Wiranto ditandu (Foto: istimewa)
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM - Usai Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto ditikam, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Kapolri, Jenderal Pol Tito Karnavian untuk memberikan pengamanan ekstra bagi menteri-menterinya. 

 

"Saya sudah perintahkan ke Kapolri itu untuk lebih diberikan pengamanan yang lebih baik," kata Jokowi usai menjenguk Wiranto di RSPAD Gatot Soebroto, Kamis (10/10/2019).

Jokowi juga meminta agar Polri bersama TNI bekerja keras untuk mengusut tuntas kasus ini. 

"Tadi siang (Kamis kemarin) saya juga perintahkan kepada Kapolri didukung oleh TNI untuk mengusut tuntas, sekali lagi mengusut tuntas, dan menindak tegas, terhadap pelaku dan seluruh jaringan yang terkait," ucapnya.

 

Jokowi menjelaskan, kondisi Mantan Pangkostrad itu dalam keadaan sadar dan akan segera menjalani operasi. Jokowi juga meminta kepada seluruh rakyat Indonesia agar mendoakan Wiranto agar kembali sehat.

"Beliau, Pak Wiranto masih dalam penanganan dengan tim dokter di RSPAD dalam proses operasi dan pada kesempatan ini saya mohon doa restu seluruh masyarakat, seluruh rakyat Indonesia agar Beliau segera diberikan kesembuhan, cepat kembali pulih," ucapnya dikutip dari okezone.

Karo Penmas Mabes Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, pelaku tiba-tiba mendorong Wiranto saat banyak pejabat hendak menyalami mantan Panglima ABRI tersebut.

"Tapi dalam waktu yang sangat singkat seorang yang diduga pelaku menusukkan benda tajam kepada Beliau dan saat itu Kapolsek juga ada di tempat," ujar Dedi di Mabes Polri.

TAG

BERITA TERKAIT