RAKYATKU.COM - Kylie Jenner dikabarkan telah dilarikan ke rumah sakit, karena mengalami sakit parah.
Menurut Metro Uk, model berusia 22 tahun itu telah sakit selama beberapa hari terakhir, dan akhirnya harus mendapatkan perawatan.
Orang terdekatanya mengatakan kepada TMZ bahwa dia menderita "mual dan pusing," namun belum jelas penyakit apa yang dideritanya.
Melalui Twitter, ibu satu anak ini mengatakan bahwa dia terpaksa membatalkan acara peluncuran kolaborasi Kylie Cosmetics-nya dengan Olivier Rousteing Balmain.
"Hai teman-teman! Jadi seperti yang kalian tahu, saya bersiap-siap untuk pergi ke Paris untuk show Balmain di Paris Fashion Week," tulisnya.
"Sayangnya saya benar-benar sakit dan tidak bisa bepergian. Saya patah hati karena melewatkan acara ini, tetapi saya tahu bahwa tim saya yang luar biasa, dan teman-teman saya yang berada di kota untuk acara ini, akan membantu saya."
Selain itu, Kylie juga kabarnya terpaksa tidak menghadiri Emmy Awards selama akhir pekan karena sakitnya.
Namun, meski membutuhkan perawatan medis, Kylie tetap aktif untuk mempromosikan kolaborasi terbarunya dengan Balmain di Instagram.