Rabu, 18 September 2019 17:02
INT
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Seorang wanita Palestina ditembak mati oleh pasukan keamanan Israel setelah mengacungkan pisau di pos pemeriksaan Qalandia, antara Yerusalem dan Tepi Barat utara.

 

Juru bicara kepolisian Israel menyebut wanita itu sebagai "teroris".

"Teroris tak dikenal telah mendekati pasukan keamanan di bagian kendaraan pos pemeriksaan, mengabaikan panggilan untuk berhenti dan menarik pisau sebelum ditembak di kaki," demikian kata polisi.

"Petugas medis merawatnya di tempat kejadian dan kemudian mengevakuasinya untuk perawatan lebih lanjut."

 

Namun, Rumah sakit Hadassah di Yerusalem mengumumkan bahwa dia telah meninggal.

Polisi Israel telah membagikan gambar pisau dengan pegangan kuning, yang menurut mereka dipegang oleh wanita itu.

Sebuah video dari penembakan itu kini telah beredar di media sosial. Itu menunjukkan seorang penjaga keamanan menembak kaki seorang wanita dari jarak dekat, dan pisau jatuh dari tangannya.

TAG

BERITA TERKAIT