RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Fraksi PPP telah menyerahkan komposisi legislatornya yang tersebar di Alat Kelengkapan Dewan (AKD) kepada pimpinan sementara DPRD Kota Makassar. Komposisinya, tanpa nama Rachmat Taqwa Quraisy.
"Sudah kami serahkan tadi malam nama-namanya," ungkap legislator yang juga Wakil Ketua DPC PPP Kota Makassar, Fasruddin Rusli saat ditemui di kantor DPRD Kota Makassar, pada Rabu (18/9/2019).
Acil sapaan akrab Fasruddin Rusli menyebutkan, ketua fraksi PPP dipercayakan kepada Abd Azis Namu. Sementara di tingkat komisi, empat legislator PPP disebar.
"Fraksi PPP sudah rapat dengan Ketua DPC PPP Makassar dan disepakati penempatan jabatan di fraksi dan komisi,” tambahnya.
Khusus nama Rachmat Taqwa Quraisy (RTQ), tak masuk dalam daftar komposisi AKD dari Fraksi PPP. Rachmat tidak dilantik sebagai anggota DPRD Makassar lantaran ditangkap oleh aparat kepolisian dalam dugaan penyalahgunaan tindak pidana narkotika.
Berikut komposisi AKD PPP di DPRD Makassar:
Ketua Fraksi PPP: Abd Azis Namu
Wakil Ketua: Fasruddin Rusli
Sekretaris: Abd Wahid
Anggota: Muliati
Komisi A: Abd Azis Namu
Komisi B: Muliati
Komisi C: Fasruddin Rusli
Komisi D: Abd Wahid
Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda): Fasruddin Rusli
Badan Kehormatan: Abd Azis Namu