Kamis, 12 September 2019 08:24
Raja Ampat
Editor : Muh. Taufik

RAKYATKU.COM, SORONG- Kota sorong merupakan sebuah kota di Provinsi Papua Barat, Indonesia. Kota ini dikenal dengan sebutan Kota Minyak, di mana Nederlands Nieuw-Guinea Petroleum Maatschappij (NNGPM) mulai melakukan aktivitas pengeboran minyakbumi di Sorong sejaktahun 1935.

 

Sorong adalah kota terbesar di Provinsi Papua Barat serta kota terbesar kedua di Papua Indonesia, setelah Kota Jayapura.

Kota Sorong sangatlah strategis karena merupakan pintu keluar masuk dan transit ke Provinsi Papua Barat. Kota Sorong juga merupakan kota industri, perdagangan dan jasa, karena Kota Sorong dikelilingi oleh kabupaten yang juga memiliki keindahan sumber daya alam yang sangat potensial, salah satunnya yang saat ini dikenal dengan sebutan Raja Ampat.

 

Nah, Swiss-Bel Hotel sorong merupakan salah satu tempat singgah istirahat yang sangat cocok untuk semua kalangan yang ingin merasakan kenyamanan traveling atau berlibur.

Jarak bandara modern di kawasan yang rindang hanya berjarak 3 km dari Bandara Domine Eduard Osok ke Hotel Swiss-Bel, Berbagai Fasilitas siap memanjakan para tamu yanng singgah.

Sales & Marketing Manager Swiss-Bell Sorong Asvina Akil mengatakan " Kami menyediakan berbagai fasilitas seperti kamar-kamar bernuansa hangat dilengkapi dengan free Wi-Fi, TV layar datar, Minibar, serta fasilitas pembuat teh dan kopi.

Lanjut "Kami juga menawarkan Suite ruang tamu, ruang makan terpisah dan room service tersedia 24 jam selain itu juga  ada restoran internasional yang santai dan lounge yang luas, serta kolam renang outdoor, gym, 4 ruang pertemuan dan tersedia massage yang siap melayani anda ungkpanya.

TAG

BERITA TERKAIT