RAKYATKU.COM - Hari yang ditunggu-tunggu oleh pecinta Apple telah tiba.
Pada hari Selasa, perusahaan itu meluncurkan tiga model iPhone, iPad baru, dan Apple Watch Series 5.
Jadi apa kelebihan dari masing-masing produk ini? Berikut review singkatnya, seperti dilansir CNBC.
iPhone 11
Ketiga iPhone baru dinamai iPhone 11, iPhone 11 Pro, iPhone dan 11 Pro Max.
Harga iPhone 11 adalah $699, lebih murah $50 dari tipe serupa yang dirilis tahun lalu, iPhone XR. Namun meski lebih murah, Apple menjanjikan daya tahan baterai satu jam lebih lama di ponsel baru ini.
Sementara itu, iPhone 11 Pro menjanjikan masa pakai baterai 4 jam lebih lama daripada iPhone XS, dan iPhone 11 Pro memiliki 5 jam lebih banyak dari iPhone XS Max.
Peningkatan juga terdapat kameranya, di mana Anda akan mendapatkan wide angle, ultra wide angle and 2x optical zoom pada model Pro. Semua itu disediakan oleh tiga kamera berbeda yang diletakkan di bagian belakang.
IPhone 11 standar tidak memiliki optical zoom, tetapi dapat mengambil potret.
Untuk kamera depan, ketiga ponsel ini memiliki fitur yang bisa berubah secara otomatis menjadi wide angle, jika ada banyak orang yang ingin difoto.
IPad 10,2 inci
Apple Watch Series 5
Tidak seperti yang diharapkan, Apple tidak menyematkan pelacakan tidur pada Apple Watch terbarunya.
Ini dilengkapi dengan lapisan titanium dan keramik. Harganya mulai $850 hingga $ 1.300.