Kamis, 22 Agustus 2019 13:44
Foto: Asia Wire
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM, CHINA - Seorang pasien kanker yang putus asa, bunuh diri dengan melompat dari rumah sakit.

 

Namun dia mendarat di atas seorang pria berusia 20 tahun, yang kebetulan berdiri di luar rumah sakit.

Akibat perbuatannya, korban mengalami patah tulang punggung.

Pemuda itu kabarnya sedang berada di rumah sakit untuk mengunjungi anggota keluarganya dirawat di sana.

 

Insiden itu terjadi pada hari Senin di luar Rumah Sakit Universitas Kedokteran Harbin di Harbin, ibukota Provinsi Heilongjiang, Cina timur laut.

Sebuah video yang beredar di media sosial menunjukkan seorang pria berdiri di luar lobi rumah sakit, lalu seorang wanitanya menimpanya dengan kecepatan tinggi.

Peristiwa itu disaksikan oleh sekitar 10 orang yang sedang lewat. 

Menurut laporan, pria itu tak sadarkan diri dan langsung dibawa ke dalam rumah sakit. Dia kini telah pulih dan dalam kondisi stabil.

The Paper melaporkan bahwa pasien kanker itu berpikir untuk bunuh diri setelah diberitahu bahwa kanker paru-parunya telah mencapai stadium akhir. Dia dikabarkan meninggal setelah melompat.

TAG

BERITA TERKAIT