Selasa, 13 Agustus 2019 19:59
Ilustrasi.
Editor : Ibnu Kasir Amahoru

RAKYATKU.COM - Jemaah Syattariyah di Medan, baru merayakan Iduladha hari ini, Selasa (13/8/2019).

 

Salat Iduladha yang dilaksanakan jemaah Syattariyah berlangsung di sejumlah lokasi di Medan.

"Pelaksanaan salat Iduladha ada di beberapa tempat, di Masjid Raya Syeh Burhanuddin, juga ada di Gang Seto," kata Hilda, seorang jemaah.

Di antara tempat-tempat itu, Masjid Raya Syeh Burhanuddin, yang paling ramai. Sekitar 500 jemaah melaksanakan ibadah salat Idul Adha di sana.

 

Pemotongan hewan kurban juga dilakukan hari ini. "Di Gang Seto ada satu ekor lembu, kalau di Masjid Seh Burhanuddin saya kurang tahu," imbuh Hilda.

Jemaah Syattariyah di Medan merupakan pengikut Syeh Burhanuddin, ulama dari Ulakan, Pariaman, Sumatera Barat. Karenanya, ketetapan jatuhnya hari besar Islam tak berbeda dengan di Pariaman.

Tarekat ini menetapkan 10 Dzulhijjah berdasarkan penghitungan atau hisab taqwin kalender kamsiyah. 

Beberapa kali terjadi perbedaan waktu dengan ketetapan pemerintah. Namun, perbedaan itu harus dipandang sebagai rahmat dan anugerah.

TAG

BERITA TERKAIT