Rabu, 10 Juli 2019 01:00
(AP Photo)
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM - Prabowo Subianto dan Joko Widodo segera bertemu. Keduanya tengah mencari waktu yang tepat.

 

"Memang komunikasi antara pihak Pak Prabowo dan Pak Jokowi terjadi. Tapi kapannya sedang saling mencocokan," kata Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, Selasa (9/7/2019).

Dari pihak Jokowi, mengatakan pertemuan kemungkinan akan dilakukan di bulan Juli. Muzani tidak membenarkan maupun tidak juga menampik wacana itu sebab pertemuan tersebut bisa saja lebih cepat atau sebaliknya

"Bisa lebih cepat di bulan-bulan ini, bisa agak lambat. Tapi yang pasti terus terang saya belum bisa memperkirakan karena keduanya kesibukannya sangat padat sekali," ungkapnya.

 

Saat disingung apakah Prabowo sendiri memang sudah menginginkan untuk bertemu Jokowi, Muzani tidak menjawab secara tegas. Menurutnya pertemuan itu pasti akan dilakuakan. "Artinya pertemuan itu akan terjadi," ujarnya dikutip dari okezone.com.

Sebelumnya, Muzani mengakui bahwa pertemuan politik antar kedua tokoh tersebut memang baik untuk dilakukan, namun kedua tokoh tersebut masing-masing memiliki pertimbangan sehingga pertemuan tersebut sulit untuk dipastikan. Muzani juga meyakini ada atau tanpa pertemuan itu sendiri masyarakat akan memahami dan akan kembali seperti sedia kala.

"Sebagai sebuah bangsa yang saling bersaudara dan saling memiliki kepentingan harmoni satu sama lain saya kira dengan atau tanpa itu pun, masyarakat sudah saling mulai merasakan adanya keperluan untuk saling menghargai satu sama lain. Saya kira harmonisasi di antara masyarakat sudah mulai terjadi bahkan di tingkat manapun," pungkasnya.

TAG

BERITA TERKAIT