Senin, 08 Juli 2019 08:00
Diego Michiels dan Dhea. Ist
Editor : Ibnu Kasir Amahoru

RAKYATKU.COM - Diego Michiels baru saja menanggalkan status lajangnya setelah menikah dengan kekasih hatinya, Dhea Ananda Boru Simatupang. 

 

Pernikahan Diego Michiels dan Shea Ananda Boru Simatupang digelar di Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (5/7/2019). Prosesi pernikahan tersebut berlangsung sakral dan khidmat.

Mungkin, tak banyak yang tahu seperti apa perjalanan cinta Diego Michiels dan istrinya tersebut. Sebab, keduanya memang tak pernah go public saat menjalani masa pendekatan.

Pertemuan keduanya sudah terjadi beberapa tahun lalu di Samarinda. Kala itu, Diego Michiels sudah memiliki ketertarikan dengan Dhea Ananda.

 

"Enggak (dikenalin), lihat langsung. Lihat langsung di tempat makan gitu. Terus gitu, terus 'say hello'," kata mualaf berusia 28 tahun itu, seperti dilansir laman Liputan6, Senin (8/7/2019).

Usia Diego Michiels dan Dhea Ananda rupanya terpaut cukup jauh. Keduanya memiliki perbedaan usia hingga sembilan tahun.

Di mata Diego Michiels, Dhea Ananda adalah sosok wanita baik, dari paras maupun hatinya. Inilah yang membuatnya yakin untuk menikahi Dhea.

"Orangnya baik hatinya. Menurut saya dia cantik, hatinya baik, karakter sifatnya baik semua itu," papar mantan kekasih Nikita Willy dan Della Perez tersebut.

TAG

BERITA TERKAIT