Senin, 27 Mei 2019 12:21
Editor : Andi Chaerul Fadli

RAKYATKU.COM, BONE - Untuk memaksimalkan berbagai keutamaan bulan suci Ramadan 1440 H, Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menyerukan tentang keistimewaan malam lailatul qadar saat kunjungan di Masjid Jami Hikmah, Bone, beberapa waktu lalu.

 

“Wahai saudaraku, sebentar malam, malam 21 Ramadan. Semoga kita diberikan kekuatan untuk memanfaatkan malam-malam 10 terakhir dari bulan Ramadan,” ujar dia dalam keterangan resmi yang diterima Rakyatku.com, Senin (27/5/2019).

Andi Sudirman juga mengajak jamaah shalat tarawih dan warga untuk beri’tikaf pada sepuluh hari terakhir, dengan tujuan untuk mendapatkan malam lailatul qadar.

“Saudaraku Mukminin dan Mukminat mari berdiam diri (i’tikaf), kita hilangkan sejenak segala kesibukan dunia untuk bermunajat dengan Allah Subhannahu Wata’ala dengan banyak berdo’a, berdzikir, bertadarus dan bertadabbur serta menunaikan ibadah salat malam,” serunya.

 

I’tikaf juga bisa membantu menguatkan diri untuk menjalankan shalat dengan khusyuk, memiliki ketenangan jiwa, sekaligus sarana introspeksi diri, mengetahui sejauh mana kekuatan dan kelemahan pada diri kita.

“Dengan membudayakan i’tikaf saat bulan Ramadan, insya Allah mampu menambah menghidupkan malam Ramadhan dan menebarkan budaya-budaya baik yang dapat dilakukan secara berjama’ah,” pungkas Andi Sudirman.

TAG

BERITA TERKAIT