Selasa, 07 Mei 2019 17:11
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah merangkul Wagub Andi Sudirman Sulaiman, Selasa (7/5/2019).
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Pengangkatan 193 pejabat eselon III dan IV yang di-SK-kan wakil gubernur menunjukkan kesan keretakan dengan gubernur. Namun, Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman menunjukkan sikap yang mengejutkan.

 

Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah dan Wagub Andi Sudirman Sulaiman hadir bersama bertemu pelaksana tugas Dirjen Otoda Kemendagri Akmal Malik dan Inspektur Jenderal Kemendagri Tumpak Haposan Simanjuntak, Selasa (7/5/2019).

Dalam kesempatan itu, Nurdin Abdullah tampak merangkul Andi Sudirman di depan dirjen Otoda. Mantan bupati Bantaeng itu seolah-olah ingin menunjukkan bahwa hubungan mereka baik-baik saja.

Terkait SK pengangkatan yang bersoal itu, Andi Sudirman mengaku atas permintaan gubernur dan tetap diproses melalui BKD. 

 

Sebelumnya, Nurdin Abdullah memastikan SK pelantikan seluruh pejabat itu dievaluasi. Artinya, pejabat yang dilantik itu akan kembali ke jabatannya semula. Menurut Nurdin, hal ini murni merupakan kesalahan proses, bukan kesalahan oknum.

"Kejadian kemarin tidak ada yang salah, tetapi itu kesalahan proses. Karena kita paham mengangkat orang harus sesuai dengan kinerja, dan dinilai oleh tim penilai kinerja," katanya.

Sudirman Sulaiman memang melantik pejabat eselon III dan IV itu saat Nurdin tengah menjalankan ibadah umrah. Nurdin baru tiba di Tanah Air, Senin (6/5/2019). 

TAG

BERITA TERKAIT