Kamis, 02 Mei 2019 22:21
Editor : Muh. Taufik

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Bekas calon Walikota Makassar, Munafri Arifuddin atau yang kerap disapa Appi menggelar kegiatan silaturahmi di kediamannya, Kamis (2/5/2019). Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah tim Appi saat maju di perhelatan Pilwali Makassar tahun 2018 yang lalu.

 

CEO PSM Makassar ini mengaku, pertemuan yang digelarnya ini murni silaturahmi. "Saya mau silaturahmi dengan teman-teman supaya ikatan silaturahmi itu tidak putus. Jadi kapan saya ke daerah kecamatan, ya kita punya saudara disana," jelasnya.

Menurut Appi, silaturahmi ini cukup penting, terlebih tidak bisa dipungkiri pasca pemilu presiden dan legislatif pasti ada gesekan-gesekan yang terjadi. "Kita kumpulkan sama-sama masuk bulan ramadhan. Kita bersih hari supaya masuk dengan baik (Ramadhan)," ungkapnya.

Meski bertajuk silaturahmi, namun kehadiran Andi Rachmatika Dewi (Cicu) pada kegiatan ini cukup menarik perhatian. Pasalnya, Ketua NasDem Makassar ini adalah pasangan Appi kala mengikuti kontestasi Pilwali Makassar 2018.

 

Appi sendiri tidak menampik, jika silaturahmi ini dikaitkan dengan Pilwali Makassar 2020. "Bahwa nanti akan kesana, kita lihat nanti. Ini bukan mainan baru buat saya. Saya pernah ada di dalamnya. Jadi untuk menuju ke sana infrastruktur sudah siap," jelasnya.

Namun, Appi mengaku, masih terlalu dini jika berbicara Pilwali Makassar saat ini. "Ini kita bicara hal-hal yang masih jauh. Saya belum bisa bicara siapa dengan siapa nanti. Karena konstalasinya akan berbeda," ungkapnya.

TAG

BERITA TERKAIT