Rabu, 01 Mei 2019 16:19
Syamsari Kitta
Editor : Mulyadi Abdillah

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Pemenang Pileg 2019 di Kabupaten Takalar, Sulsel akhirnya terjawab. Sang juara adalah PKS dengan mendulang 26.922 suara. 

 

Data ini dilihat Rakyatku.com di website Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) KPU, pada Rabu (1/5/2019) pukul 14:30 Wita. Data C1 masuk tercatat 99,6% alias 840 dari 843 TPS. Tersisa 3 data TPS yang belum masuk.

Di DPRD Takalar, ada 30 kursi yang diperebutkan. Jika perolehan suara dikonversi ke kursi, maka PKS meraih 5 kursi yang tersebar di 3 daerah pemilihan (dapil) DPRD Takalar. Hasil ini mengantarkan PKS sukses merebut kursi Ketua DPRD Takalar dari Partai Golkar.

Kemenangan PKS ini tak lepas dari kadernya, Syamsari Kitta yang kini menjabat bupati Takalar. Syamsari Kitta satu-satunya kader PKS di Sulsel yang menjabat kepala daerah. 

 

Sementara Golkar, kini berstatus runner up dengan perolehan 23.119 suara alias empat kursi. Kemudian disusul PAN dengan mengantongi 16.978 suara. Dengan demikian, Golkar dan PAN mendapat jatah kursi wakil ketua.

Untuk parpol pendatang baru, cuma diraih Perindo. Partai bentukan Hary Tanoesoedibjo itu meraih 1 kursi.

Berikut perolehan suara dan kursi di DPRD Takalar yang dikutip dari situs Situng KPU:

Perolehan Suara: 
PKB : 9.396 suara
Gerindra: 14.299 suara
PDIP: 9.200 suara
Golkar: 23.119 suara
Nasdem: 15.869 suara
Garuda: 2.081 suara
Berkarya: 6.017 suara
PKS: 26.922 suara
Perindo: 6.411 suara
PPP: 9.887 suara
PSI: 3.036 suara
PAN: 16.978 suara
Hanura: 8.322 suara
Demokrat: 6.986 suara
PBB: 7.188 suara
PKPI: 5.743 suara

Perolehan Kursi: 
Dapil 1: Pattalassang, Polombangkeng Selatan, Polombangkeng Utara (12 kursi)

Kursi Pertama: PKS (10.480 suara)
Kursi Kedua: Golkar (8.292 suara)
Kursi Ketiga: Gerindra (6.754 suara)
Kursi Keempat: Nasdem (5.672 suara)
Kursi Kelima: PAN (4.383 suara) 
Kursi Keenam: PDIP (4.094 suara)
Kursi Ketujuh: PKB (3.982 suara)
Kursi Kedelapan: Demokrat (3.701 suara)
Kursi Kesembilan: Hanura (3.602 suara)
Kursi Kesepuluh: PKS (3.493 suara)
Kursi Kesebelas: Perindo (3.302 suara)
Kursi Keduabelas: PBB (3.006 suara)

Dapil 2: Mangarabombang, Mappakasunggu, Sanrobone (7 Kursi)

Kursi Pertama: PAN (5.562 suara)
Kursi Kedua: PKS (5.385 suara)
Kursi Ketiga: Golkar (4.974 suara)
Kursi Keempat: PPP (4.411 suara)
Kursi Kelima: Nasdem (3.557 suara)
Kursi Keenam: Gerindra (3.092 suara)
Kursi Ketujuh: Hanura (2.935 suara)

Dapil 3: Galesong, Galesong Selatan, Galesong Utara (11 kursi)

Kursi Pertama: PKS (11.057 suara)
Kursi Kedua: Golkar (9.853 suara)
Kursi Ketiga: PAN (7.033 suara)
Kursi Keempat: Nasdem (6.640 suara)
Kursi Kelima: Gerindra (4.453 suara)
Kursi Keenam: PDIP (3.927 suara)
Kursi Ketujuh: PKS (3.685 suara)
Kursi Kedelapan: PKB (3.556 suara)
Kursi Kesembilan: Golkar (3.284 suara)
Kursi Kesepuluh: PBB (2.646 suara)
Kursi Kesebelas: PKPI (2.500 suara)

Catatan: 

- Data yang ditampilkan pada Situng KPU merupakan data berdasarkan angka yang tercantum dalam salinan Formulir C1 sebagai hasil penghitungan suara di TPS. Jika terdapat perbedaan antara angka yang tertulis dengan angka yang tercantum dalam salinan Formulir C1, akan diperbaiki sebagaimana mestinya.

- Data ini bukan merupakan hasil final, karena hasil akhir penghitungan perolehan suara Pemilu 2019 akan ditetapkan secara manual melalui rapat rekapitulasi secara berjenjang di setiap tingkatan. Oleh karena itu jika terdapat kesalahan dalam pengisian C1 dapat diusulkan perbaikan pada rapat rekapitulasi di tingkat kecamatan.

TAG

BERITA TERKAIT