Selasa, 02 April 2019 17:45
Harry Potter
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Edisi pertama buku Harry Potter, yang menampilkan beberapa kesalahan ketik, dijual seharga $90,074 (Rp947 juta) dalam lelang di London.

 

Buku itu berjudul Harry Potter and Philosopher's Stone, yang dikenal di Amerika Serikat sebagai Harry Potter and the Sorcerer's Stone.

Kelangkaan buku itu membuatnya dihargai tinggi. Edisi khusus ini juga terkenal karena berisi segelintir kesalahan ketik, termasuk salah mengeja kata Philosopher.

"Salinan ini dalam kondisi sangat baik, salah satu yang terbaik yang pernah kulihat," kata Matthew Haley, kepala buku dan manuskrip Rumah Lelang Bonhams.

 

"Seperti kebanyakan buku abadi yang ditujukan untuk pembaca yang lebih muda, buku-buku Harry Potter juga memiliki daya tarik luas bagi orang dewasa dan ada pasar yang kuat di antara kolektor untuk edisi pertama."

TAG

BERITA TERKAIT