Senin, 01 April 2019 11:57
Menara Eiffel
Editor : Suriawati

RAKYATKU.COM - Menara Eiffel merayakan ulang tahunnya yang ke-130 pada hari Minggu.

 

Pembangunan struktur ini selesai dan diresmikan pada hari Minggu 31 Maret 1889. Menara logam yang menjulang lebih dari 300 meter itu didirikan pada 1887 dan selesai dalam waktu 2 tahun, 2 bulan dan 5 hari.

Proyek pembangunannya dipimpin oleh insinyur Gustave Eiffel dan diresmikan untuk Pameran tahunan Paris Universelle.

Rencana awalnya, menara itu seharusnya diturunkan setelah 20 tahun, namun tak disangka malah menjadi simbol Paris, dan menarik jutaan wisatawan dari seluruh dunia setiap tahun. 

 

Namun pada awalnya menara itu tidak diterima secara luas. Pada tahun 1887, sekelompok intelektual yang termasuk Emile Zola dan Guy de Maupassant menerbitkan surat di surat kabar Le Temps untuk memprotes pembangunan "Menara Eiffel.

Mereka menyebutnya "tidak berguna dan mengerikan," karena hanya berupa kolom lembaran logam dengan baut.

TAG

BERITA TERKAIT