RAKYATKU.COM,MAKASSAR - CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin menanggapi datar dipilihnya Gusti Randa sebagai pelaksana tugas ketua umum PSSI.
Gusti ditunjuk langsung Joko Driyono melalui Surat Keputusan (SK) bernomor bernomor 1015/UDN/568/III-2019 pada 19 Maret.
"Itu adalah keputusan dari rapat exco. Kita dari klub tidak tahu karena tidak ikut serta dalam rapat," ucap Munafri lewat sambungan telepon saat diminta tanggapannya, pada Sabtu (23/3/2019).
Makanya, ia tak mau merespons berlebihan. "Jadi menentukan itu, yah itu sudah keputusan dan harus diterima," imbuhnya.
Akan tetapi, Munafri justru menagih hal-hal dari PSSI. Ia berharap, PSSI segera mengeluarkan jadwal untuk melakukan Kongres Luas Biasa (KLB).
"Tapi saya berharap ada kejelasan soal kongres PSSI kapan terlaksana. Malah lebih cepat lebih bagus lagi," harapnya.
Seperti diketahui, PSSI saat ini dibekap masalah. Mulai dari mundurnya Ketua Umum Edy Rahmayadi, lalu digantikan oleh Joko Driyono sebagai pelaksana tugas.
Tak berselang lama, Joko kembali menuai masalah. Ia ditetapkan sebagai tersangka oleh Satgas Anti-Mafia Sepak Bola atas dugaan penghilangan barang bukti pengaturan skor.