RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto mengungkap keberhasilan RT/RW se-Kota Makassar.
Hal ini diungkapkan Danny --sapaan karib Ramdhan Pomanto-- kala dirinya menghadiri bimbingan teknis RT/RW Kecamatan Panakukang dan Manggala se-Kota Makassar di Condotel Makassar, Rabu (20/3/2019).
"RT/RW terbukti luar biasa, bukan karena ada HP-nya. Tapi RT/RW di Kota Makassar pernah memenangkan kebaikan dan kebenaran (kotak kosong)," ungkapnya yang disambut riuh.
Selain itu, Danny menyebut RT/RW berperan aktif dalam kemajuan Kota Makassar. Menurutnya, RT/RW bekerja 24 jam.
"PAD kita Rp1,4 trilliun tahun kemarin. Tahun ini sudah sampai Rp1,7 trilliun. Pengangguran juga menurun. Ini berkat kerja RT/RW yang mengontrol Kota Makassar dari bawah 24 jam," bebernya.
Oleh karena itu Danny mengajak RT/RW se-Kota Makassar untuk menerima penghargan tertinggi dari Kemendagri untuk penyelenggaraan pemerintah daerah.
"Tanggal 31 Maret, saya akan mengadakan jalan sehat sekaligus perpisahan bersama presiden. Kita juga akan menerima penghargaan tertinggi Parasamya Purnakarya Nugraha. Penghargaan ini untuk masyarakat Kota Makassar," tambahnya.
Danny juga mengajak RT/RW se-Kota Makassar untuk menyukseskan pemilu 2019. Dia meminta RT/RW untuk mengajak masyarakat ke TPS 17 April mendatang.
"TPS sekitar 4.000, sedangakan RT/RW sekitar 6.000. Saya kira tidak berat untuk memaksimalkan partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak pilihanya. Kita buat acara-acara kecil-kecil sebelum ke TPS. Buat lomba yel-yel melalui video pada saat di TPS nanti," ujarnya.