RAKYATKU.COM - Kedatangan calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo disambut ribuan pendukungnya, Sabtu (16/3/2019). Dia yakin bisa menang pada Pilpres 2019 dengan satu syarat.
"Perasaan saya mengatakan kita akan menang tebal di Sumut, tetapi harus kerja keras. Kampanye door to door," kata Jokowi di gedung serbaguna Jalan Pancing-Williem Iskandar, Kecamatan Percutseituan, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Sabtu (16/3/2019).
Jokowi berada di tempat itu usai bersilaturahmi dan memberi pembekalan kepada para calon legislatif Koalisi Indonesia Kerja Bersama di Hotel JW Marriot, Medan.
Dalam kesempatan itu, Jokowi dipakaikan jaket oleh Ketua Umum Sekretariat Bersama Relawan Jokowi Sumut Tengku Erry Nuradi. Jaket itu bertuliskan, "Alumni belUSUkan Jokowi-Amin".
Dalam orasinya, Jokowi pun mengingatkan waktu yang tinggal 31 hari lagi untuk memanfaatkan semua peluang dan momentum. Baginya, Jokowi-Ma'ruf harus menang tebal di Sumut. Pada Pemilu 2014 lalu hanya menang tipis atas Prabowo-Hatta Rajasa.
Jokowi yakin mendapat suara besar dari Sumatera Utara. Apalagi, menantunya Bobby Afif Nasution orang Medan. "Satu lagi, jangan percaya dengan hoaks yang beredar, terutama yang menyerang saya terkait agama. Banyak berita yang tidak bener," ucap Jokowi seperti dikutip dari Kompas.com.
Hari ini, Minggu (17/3/2019), Jokowi dan rombongan dari Lanud Soewondo terbang menuju bandara FL Tobing di Tapanuli Tengah. Agendanya meresmikan Pelabuhan Sibolga dan menghadiri beberapa acara lainnya lalu kembali ke Jakarta.